Saat itu malam tahun baru 1997
Dua anak perempuan kecil tampak semangat melahap kue coklat buatan ibu mereka
Dan mereka memastikan kue coklat itu tidak mereka jumpai hanya disetiap malam tahun baru
Melainkan disetiap bulannya
Dua anak perempuan kecil tadi adalah saya dan kakak saya. Kita berdua adalah penggemar terbesar kue coklat buatan Mom. Terutama yang dicover sama coklat leleh, bener-bener ga tahan untuk ga habisin kuenya. Super delicious!! :D
Every person has their own great recipe, and this is my great recipe, Mom's Chocolate Classic Cake which i made at her birthday five months ago.
Hints: resep kue kali ini saya modifikasi sedikit, punya Mom biasanya memakai coklat leleh untuk coveringnya, sedangkan kali ini saya memakai fondant putih dan sprinkle warna-warni. Enjoy the recipe! :D
Mom's Chocolate Classic Cake
Bahan-bahan:
350 gr Mentega salted (saya pakai Blue Band)
350 gr gula halus (lebih bagus kalo diayak)
8 butir telur ayam
275 gr tepung terigu
2 sdm susu bubuk
5 sdm coklat bubuk
1/2 sdt vanilli bubuk
Cara Membuat:
- Panaskan oven suhu 350 derajat F, oles dua loyang persegi ukuran 26cm dengan mentega
- Pisahkan telur kuning dan putihnya, sisihkan. Campur tepung terigu, susu bubuk, coklat bubuk, dan vanilli, sisihkan.
- Mentega dan gula halus dimixer sampai lembut dan mengembang (kurleb 5menit)
- Masukkan kuning telur satu persatu sampai tercampur rata.
- Masukkan campuran tepung sedikit-sedikit atau sekitar sepertiga bagian sampai habis, matikan mixer, sisihkan adonan.
- Di mangkuk lain, mixer putih telur sampai kaku (periode soft peak terbentuk) matikan mixer.
- Masukkan adonan putih telur ke dalam adonan pertama, aduk cepat sampai rata, bagi rata ke dalam dua loyang yang telah dioles mentega, panggang sekitar 20-30 menit.
- Lakukan tes tusuk gigi ke tengah kue untuk memastikan kue matang merata.
- Pindahkan kue yang sudah matang ke cooling rack, dinginkan.
Simple Buttercream
Bahan-bahan:
100 gr Mentega salted (saya pakai Blue Band)
100 gr gula halus (diayak)
2 sdm susu kental manis
1/2 sdt vanilla extract cair
Cara membuat:
- Mentega dan gula halus dimixer sampai pucat dan mengembang.
- Masukkan SKM dan extract vanilla, mixer sampai semua tercampur rata.
Dekorasi
- Ambil selembar kue yang sudah dingin, olesi permukaan atasnya dengan buttercream, tumpuk dengan kue kedua.
- Oles dan ratakan permukaan kue dengan buttercream. Sisihkan.
- Gulung fondant dengan rolling pin sampai ketebalan yang diinginkan, saya menggunakan ketebalan kira-kira 3mm. Tutupi seluruh permukaan kue, rapikan.
Dan hasilnya seperti ini...
Alhamdulillah Mom suka, Dad suka, double F suka
Do try the recipe guys, and tell me how it taste... ;D
No comments:
Post a Comment